Boneka Barbie Membuat Persepsi Salah tentang Tubuh pada Anak Perempuan
[caption id="attachment_716" align="aligncenter" width="648"] Berpengaruh negatif pada anak perempuan.[/caption] RAB.com (JAKARTA): Boneka Barbie membangun persepsi salah tentang tubuh pada anak perempuan. Satu penelitian menunjukkan bahwa bermain boneka Barbie, walau hanya sekali, membuat anak mempersepsikan citra tubuh yang nyaris sempurna: kurus, tinggi, dan berambut panjang. "Persepsi ini membuat anak berpikir mereka harus tampil seperti Barbie juga. Boneka Barbie bisa menjadi gambaran bahwa badan kurus lebih baik dibandingkan yang gemuk," kata Marika , profesor psikologi di Universitas Flinders Australia, dalam jurnal Body Image edisi akhir Februari lalu. Karena itu, Tiggemann menyarankan agar orangtua tidak membiarkan anak bermain boneka tersebut sampai berusia 8 tahun. Bila anak perempuan sudah punya boneka Barbie, lanjut Tiggemann seperti dikutip Herald Sun, sebaiknya orangtua memberitahu kalau penampilan fisik bukan satu-satunya model untuk terlihat cantik. "Ada hal lain yang membuat seseorang…